Baju Adat Filipina

 

Deskripsi

Filipina juga dikenal dengan negara yang kaya akan budaya dan juga tradisi, dan hal tersebut dibuktikan dengan adanya baju adat Filipina.

Artikel

Salah satu budaya dari Filipina yakni baju adat Filipina, yang mungkin bagi masyarakat indonesia banyak yang belum mengetahui tentang baju adat tersebut. Biasanya pakaian tersebut digunakan pada saat menghadiri upacara pernikahan, upacara adat, maupun yang ditampilkan dalam beragam festival.

Baju Adat Filipina

Ada beberapa baju adat Filipina yang dapat anda ketahui, yaitu:

  1. Barong Tagalog

Barong Tagalog yakni baju luaran bersulam yang dipakai oleh pria. Istilah barong itu sendiri diambil dari bahasa Filipina yaitu baro yang memiliki arti pakaian. Pakaian istimewa ini dibuat dengan bahan transparan yang dihasilkan dari serat batang pohon pisang dan juga serat nanas. Untuk desain baju Barong Tagalog ini cukup sederhana, akan tetapi terkesan berkelas.

  1. Mestiza

Mestiza yakni pakaian tradisional wanita Filipina. Gaun yang panjang dengan paduan warna putih dan merah yang sangat cantik. Bagian lengannya yang memiliki pola lebar yang dikenal dengan pola kupu-kupu. Warna merah pada gaun panjang ini membaluti bagian tubuh perempuan, serta dengan beragam corak border yang memiliki warna keemasan yang menghiasi gaun tersebut, sehingga terkesan elegan.

  1. Maria Clara

Maria Clara yakni sebuatan dari pakaian resmi dengan gaun yang cantik yang digunakan oleh perempuan Filipina. Untuk ciri khas dari baju tradisional ini terdapat pada desain baju di lengan yang menggembung tinggi pada kedua sisi bahu.

 

Bagi anda yang belum mengetahui tentang baju adat Filipina, mungkin beberapa penjelasan diatas dapat menambah pengetahuan anda.